1001 Pantun Cinta Romantis Gombal INDAH Banget Buat Tercinta


Akhirnya kumpulan pantun cinta romantis ini dibuat juga. Sudah lama ingin membuatnya. Tapi baru kali ini ada waktu.

Menurut wikipedia, pantun adalah adalah puisi melayu asli yang sudah mengakar lama di budaya masyarakat. Pantun salah satu jenis karya sastra yang lama. Lazimnya puisi hanya terdiri atas 4 larik (baris) bersajak ab-ab atau aa-aa.

Kali ini kita akan bermain-main dengan pantun cinta.

Cinta memang selalu menarik untuk diperbincangkan. Oleh karena itu kita akan membuat kumpulan pantun cinta romantis yang mantap.


Kumpulan Pantun Cinta Romantis Terbaru Untuk Pacar


Kalau seluruh pantun yang ada di www.pantunseribu.blogspot.com dikumpulkan, pasti akan menjadi kumpulan pantun yang sangat banyak.

Bayangkan saja, sudah ribuan pantun yang dibuat. Semuanya adalah pantun terbaru. Bukan hasil copas seperti yang lain.

Malah yang lain sering copas dari pantunseribu hehehe...

Sekarang kita akan membuat pantun untuk pacar. Emangnya kamu punya pacar? He he he.. Kalau tidak punya, berarti kamu harus baca pantun sedih jomblo...

Kalau cari pacar, cari pacar yang terbaik. Pacar yang terbaik bukan yang pandai merayu, menggombal, dan mengumbar janji.

Bukan pula yang sering memberi coklat.

Pacar terbaik adalah pacar bekerja keras untuk membangun rumah tangga bahagia, lalu meminangmu, dan yang terpenting membahagiakanmu.

Kalau kamu cowok, cari yang bisa meneduhkanmu, mengurus dirinya dan dirimu, merapikan rumah, dan yang sangat penting: menerima dirimu apa adanya.

Oke?

Sekarang kita mula pantun cinta romantis terbaru untuk pacar.





[1]
Tinggi nian pohon kelapa
Batoknya dibakar panas membara
Lama sudah tidak berjumpa
Rindu di dada menggelora

[2]
papan catur terisi bidak
mainnya aku tak bisa
sms jarang telepon tidak
apakah kamu sengaja menyiksa

[3]
menulis pantun dengan pena
panjang pena 7 centi
aku rindu dengan yang di sana
yang dirindu tak mengerti

[4]
Jarum jatuh dalam jerami
Monyet memetik buah pisang
Lama sekali cinta bersemi
Sekarang rindu kasih sayang

[5]
Cantik sekali ikan karang
Ekornya bergerak goyang-goyang
Badanku sedang meriang
Merindukan kasih sayang



Pantun Cinta Sejati Romantis Lucu Jenaka


[6]
Ada paku dalam kresek
Tangan pengantin memegang roti
Kekasihku hidungnya pesek
Tapi ngangenin setengah mati

[7]
Kresek-kresek dari hulu
Untuk membawa kain blacu
Pesek-pesek dari dulu
Biar pesek yang penting lucu

[8]
Emas perak jenis logam
Dipandang-pandang tiada jemu
Biarpun kulitmu hitam legam
Cinta sejatiku selalu milikmu

[9]
Jalan ke kota amat rata
Tapi banyak yang celaka
Kupersembahkan pantun cinta
yang romantis lucu dan jenaka

[10]
Cirebon punya naga paksi
Untuk anak-anak yang disunati
Kuinginkan kekasih yang seksi
Dapatnya yang monyong 5 centi


BACA YANG KEREN
Jika kamu suka pantun yang singkat atau pendek, jangan lupa untuk membaca kumpulan pantun gombal di bawah ini. Pantun yang pendek mudah diingat, dihafalkan, dan diucapkan. 

100 PANTUN GOMBAL SINGKAT KEREN




[11]
Mari main layang-layang
Mainnya di waktu siang
Wahai yang kusayang
Kenapa kamu makin peyang?

[12]
Lintah datang dari kali
Berjalannya membuat geli
Istriku cantik sekali
Mirip dengan Nikita Willy

[13]
Bunga kususun berampai-rampai
Menyusunnya sambil bersantai
Kekasihku tubuhnya "semampai"
Semeterpun tak sampai �� 

[14]
Berhembus angin dari Barat
Roboh dinding dari bata
Kamu itu "kutilang darat"
Kurus tinggi dada rata

[15]
Elang pandai bermain cakar
Sayang kakinya telah tertukar
Pacarku seorang "pendekar"
Biarpun pendek tapi kekar


Pantun Cinta Romantis Yang Mantap


Pantun romantis belum selesai. 

Masih ada kumpulan pantun cinta romantis yang mantap. 

Pantun ini tentang kesetiaan, perhatian, pengorbanan, kemesraan...

...singkatnya ini adalah pantun kumpulan paling mantap!

Makna romantis adalah bersifat mesra, mengasyikan, dan lemah lembut. 

Daripada berlama-lama membicarakan tentang cinta dan romantis, baca saja bait-bait pantunnya berikut ini:


PANTUN COWOK

[16]
Bunga selasih dalam sangku
 Sangku panas tangan melepuh
Demi kekasih cantikku
Jalan berliku tetap kutempuh

[17]
Sapu rumah hingga bersih
Atap rumah amat tinggi
Tatap mataku wahai kekasih
Cintaku tak berbelah bagi

[18]
Tutup jendela pintu dikunci
Hendak tidur karena letih
Cintaku ini selalu suci
Meski rambutku sampai memutih

[19]
Sapi menarik roda pedati
Jauh hingga ke desa sepi
Engkau adalah cinta sejati
Siang terbayang malam termimpi

[20]
Pak Haji memakai serban
Serban putih dari bahan
Demi dirimu rela aku berkorban
Apapun yang terjadi aku bertahan



PANTUN CEWEK
[21]
Dari desa pergi ke kota
Perginya untuk mencari kerja
Apakah benar engkau cinta
Ataukah hanya merayu saja

[22]
Petang hari bunga layu
Apalagi putik si melati
Abang memang pandai merayu
Pandai menyejukan hati ini

[23]
Elang mencari anak kelabang
Sayapnya mengepak dan bergoyang
Terimakasih untuk abang
Memberiku cinta dan kasih sayang

[24]
Jatuh ke sungai sebuah batu
Batu dari jalan berliku
Abang memang nomor satu
Bersemayam dalam hatiku

[25]
Hujan-hujan ada petir
Mati lampu pakai liontin
Jangan bimbang jangan khawatir
Semua untukmu lahir dan batin



PANTUN KASIH SAYANG
Silakan klik judul di bawah ini untuk mendapatkan kumpulan pantun romantis. Tidak ada yang seromantis pantun pantunseribu. 


Perhatikan semua pantun cinta di atas. Semuanya merupakan pantun terbaru. 

Karena memang pantunseribu dibuat oleh para pecinta pantun. Pantun kiriman dari pembaca rata-rata adalah pantun cinta, jenaka, dan nasehat.

Coba perhatikan dan nikmati lagi pantun yang indah dan menyejukan hati di bawah ini. 



PANTUN INDAH

Pantun Cinta Romantis Indah Dan Menyejukan Hati

Cinta sejati memberikan keindahan. Indah di hati, di pikiran, di kehidupan nyata ini. 

Cinta tulus menyejukan hati. 

Itu adalah cinta yang disertai pengertian, kedewasaan, dan kematangan jiwa. 

Masing-masing lebih mementingkan kebahagiaan kekasihnya. Bukan kebahagiaan dirinya sendiri.

Maka cinta semacam itu adalah cinta yang 

...mesra...

...romantis,

...penuh kasih sayang.

Kata-kata cinta romantis itu akan kita temukan dalam pantun di bawah ini. 



[26]
Tajam sekali ujung paku
Dari hulu dibelinya
Engkaulah kekasihku
Dari dahulu hingga akhir dunia

[27]
Kancil mengejar kura-kura
Lari cepat bagaikan kereta
Lama sudah menjalin asmara
Tetap bergetar saat bertatap mata

[28]
Pagi hari sarapan ketan
Ketan hitam ketan merah
Memandangmu suatu kenikmatan
Bersamamu adalah anugerah

[29]
Kakek rajin membuat genta
Ke pasar genta dibawa
Terimalah segenap cinta
Dengan ketulusan jiwa

[30]
Anak-anak bermain jerami
Pergi ke taman memetik melati
Engkaulah bunga yang bersemi
Indah terukir dalam hati



[31]
Kopi hangat telah diseduh
Menulis surat dengan pena
Wajahmu begitu teduh
Senyuman amat mempesona

[32]
Bunga mulai memutik
Ingin rasanya memetik
Tatapan mata amat cantik
Siapa orangnya yang tak tertarik

[33]
Pergi haji ke tanah Mekah
Pulang-pulang membeli sawah
Bibir merah amat merekah
Bagiku adalah hadiah termewah

[34]
Makan ikan banyak duri
Lebih baik makan kari
Engkau sebenar-benarnya istri
Namamu akan selalu terpatri

[35]
Jalan-jalan ke kota Kedah
Di tengah jalan lihat rusa
Denganmu hidupku menjadi indah
Slalu romantis sepanjang masa


pantun cinta. pantun romantis. pantun cinta gombal yang indah dan menyejukan hati.
Pantun Cinta Romantis Terbaik


Pantun Gombal Cinta Romantis Gokil Lucu



Setelah yang indah-indah dan romantis, ada pula saatnya untuk berpantun yang lucu dan gokil.

Dengan pantun ini kita menumbuhkan rasa cinta. Cinta yang menghibur. Sehingga jiwa ini terhibur. Berikan pantun ini untuk kekasih tercinta.

Sebenarnya ini merupakan pantun balas-balasan. Silakan menikmati.


[36]
Buah kelapa untuk diparut
Minum dulu es serut
Kalau abang sedang cemberut
Mirip seperti tikus curut

[37]
Dari jauh ke tanah Sabang
Demi melihat burung gelatik
Adik jangan menghina abang
Biar jelek istrinya cantik

[38]
Jika hendak melihat gelatik
Jangan lupa juga tekukur
Jika punya istri yang cantik
Abang harus sangat bersyukur

[39]
Memang indah si tekukur
Sayang jatuh ke tengah lembah
Abang selalu bersyukur
Agar istri bisa bertambah

[40]
Tanam-tanam pohon kemiri
Yang tertanam pohon salak
Kalau berani menambah istri
Kujitak kepalamu sampai botak

[41]
Harga emas semakin naik
Beli sekarang tiada rugi
Kalau memang adik baik
Pasti izinkan aku beristri lagi

[42]
Berangkat belajar pagi-pagi
Jangan kalah oleh kura-kura
Bagaimana hendak menikah lagi
Istri yang lama saja belum sejahtera

[43]
Katanya ular dalam gua
Ternyata ada di kolong meja
Bila punya istri dua
Pasti akan giat bekerja

[44]
Kerikil batu masuk jeruji
Semut terinjak langsung mati
Cinta itu tidak perlu janji
Silakan abang memberi bukti

[45]
Buah duren amat berbau
Dicampur kue bolu
Bukti apa yang adik mau
Katakan saja jangan malu

[46]
Bila elang terbang ke Langkat
Induk ayam berjingkat-jingkat
Minta rumah 4 tingkat
Mobil mewah yang mengkilat

[47]
Baca Quran sampai tamat
Jaga mushaf mesti dirawat
Permintaan adik berat amat
Mungkin abang tidak kuat

[48]
Jika buaya sakit mata
Menangkap kancil tak kena
Kalau abang memang cinta
Tentu dipenuhi apa yg kuminta

[49]
Tajam pisau dari baja
Beli badik di hari raya
Abang hanya bergurau saja
Menggoda adik yang setia

[50]
Mawar melati kenapa layu
Pucuknya patah di bangku
Dasar abang sukanya merayu
Bikin dag dig dug jantungku



Kumpulan Pantun Gombal Rayuan Maut


Hati-hati. Sebentar lagi ada kumpulan pantun cinta romantis. Namun yang ini beda. 

Ini adalah kumpulan pantun gombal rayuan maut. 

Jangan dipakai sembarangan. Nanti ada yang klepek-klepek.


[51]
Mencari pantun ke tanah Melayu
Ke tanah Jawa membeli batik
Bukan aku hendak merayu
Kamu memang sangat cantik

[52]
Sangat laku jual jamu
Jualnya ke tanah seberang
Saat aku melihat dirimu
Dunia ini rasanya terang benderang

[53]
Beribu-ribu kain batik
Hanya satu yang tertimpa pena
Beribu-ribu gadis yang cantik
Hanya kamu yang mempesona

[54]
Maluku penghasil pala
Tanah sumba banyak kuda
Lihat kamu pusing kepala
Tidak ketemu sakit di dada

[55]
Gadis kecil berkepang pita
Hendak jalan-jalan ke kota
Padamu aku jatuh cinta
Siang malam terbayang di mata

[56]
Sinta adalah adiknya Santi
Satu duduk satu berdiri
Hilang bunga bisa diganti
Kehilangan dirimu kemana dicari

[57]
Deras arus Kali Malang
Naik perahu sangatlama
Senangnya bukan kepalang
Bila cintaku kau terima

[58]
Makan tahu dengan petis
Duduk sendiri sambil merenung
Aku bukan lelaki romantis
Tapi kesetiaanku setinggi gunung

[59]
Pedas nikmat rasa sambal
Minum air dari guci
Bukan juga tukang gombal
Cintaku ini tulus dan suci

[60]
Wangi aroma mangga kweni
Tupai datang untuk meminta
Berdebar-debar jantungku ini
Apakah ini pertanda cinta?


Pantun Cinta Romantis Buat Cowok



[61]
Ikan berenang kejar sampan
Mencari sahabat mencari teman
Bukan kaya bukan tampan
Kamu membuatku nyaman

[62]
Kancil terikat kaki meronta
Datang kerbau dan buaya
Kamu membawakanku cinta
Ditambah dengan rasa setia

[63]
Koran dibuat membungkus ikan
Ikan pari punya kesaktian
Bukan pemberian yang kuharapkan
Cukuplah bila engkau perhatian

[64]
Terbang tinggi burung nuri
Hendak mencari negeri peri
Izinkan aku menjadi bidadari
Mendampingimu spanjang hari

[65]
Jalan kota banyak retaknya
Naik mobil mesti bertiga
Kuberikan cinta seutuhnya
Seluruh jiwa dan raga



Pantun Cinta Romantis Terbaik Sepanjang Masa

[66]
Gula manis asalnya tebu
Banyak semut yang berpindah
Ini pantun dari pantunseribu
Pantin cinta romantis sangat indah

[67]
Main ke Lumajang besok lusa
 Lihat pemandangan di balik kaca
Pantun romantis sepanjang masa
Untuk semua para pembaca

[68]
Tumbuh subur bunga selasih
Dipetik untuk para penari
Mari kita memadu kasih
Cinta suci agar beseri

[69]
Tahu petis dari Jawa
Udang galah ikan peda
Tetap romantis sampai tua
Jangan kalah dari yang muda

[70]
Roda bocor mesti ditambal
Makan getuk waktu liburan
Biar tua pandai menggombal
Walau untuk sekedar hiburan



BERBALAS PANTUN CINTA

[71]
Ke Ciamis jauh jalannya
Sampai di sana kita berkemah
Adik manis siapa yang punya
Bolehkan aku main ke rumah

[72]
Kalau memang hendak berkemah
Jangan dekat dengan sawah
Boleh saja main ke rumah
Asal bawa mobil yang mewah

[73]
Tanah longsor sebab labil
  Banyak orang tak masuk kerja
Kan kubawa empat mobil
Walau baru gambarnya saja

[74]
Naik gunung berlika-liku
Sampai ke puncak di waktu senja
Kamu juga boleh memiliku
Walau hanya fotonya saja

[75]
Kincir Angin negeri Belanda
Kebun sahang dari Bangka
Kamu memang pandai bercanda
Diriku merasa makin suka



Aneka Pantun Cinta Romantis

Berikut ini masih ada lagi pantun-pantun romantis. Aneka pantun romantis untuk menambah koleksimu.

Jadi kamu bisa menggunakan pantun dari pantunseribu setiap hari.

Hari ini dua bait. Besok dua bait.Besoknya lagi beberapa bait.

Pokoknya www.pantunseribu.blogspot.com memang tempat nongkrong komunitas pecinta pantun.


[76]
Di timur tumbuh zaitun
Di utara pohon kelapa
Tutur kata amat santun
Ingin rasanya aku berjumpa


[77]
Masak gulai sepikulan
Enaknya tak bisa dilawan
Lemah gemulai jika berjalan
Dialah gadis yang menawan


[78]
Enak gulai ditambah roti
Untuk bekal dalam pedati
Sudah pandai rendah hati
Pastilah dia pilihan sejati


[79]
Segar pempek karena cuka
Lezat dan segar rasanya
Banyak orang yang suka
Memang dia baik hatinya

[80]
Berakit-rakit ke hulu
Rakit dibuat dari kayu
Aku suka dari dahulu
Tak berani bilang I love You


Pantun Cinta Kasih Sayang


[81]
Lezat kue putu mayang
Banyak orang yang meminta
Inilah pantun kasih sayang
Untuk kekasih yang tercinta

[82]
Telah hilang negeri Atlantis
Yang tersisa hanya cerita
Jadilah pasangan romantis
Agar hidup selalu bahagia

[83]
Burung bangau burung bayan
Makan ikan sulit menelan
Jadilah pasangan yang pengertian
Agar hidup seiring sejalan

[84]
Sungguh indah alam semesta
Lebih indah dari mutiara
Apa tanda hatinya cinta
Penuh kasih bersikap mesra

[85]
Jika datang bayang-bayang
Bintang bersinar berkelipan
Jika memang dia sayang
Lembah lembut tuturnya sopan

[86]
Keris bertuah amat sakti
Kalah oleh iman nan hakiki
Apa ciri cinta sejati
Berani berkorban tiada henti

[87]
Gurame emas cumi-cumi
Berenang-renang di pinggir kali
Bila cinta telah bersemi
Susah senang sama dinikmati

[88]
Jangan merenung lama-lama
Baik tersenyum dan tertawa
Susah senang bersama-sama
Berjuang dan sukses tetap berdua

[89]
Jika esok hari raya
Hangat kue masih dibara
Jika hidup telah bahagia
Ingat-ingat waktu sengsara

[90]
Walau lelah tetap dikerjakan
Tetap berjalan ke jalan simpang
Bila bersalah saling memaafkan
Agar jiwa terasa lapang


Pantun Cinta Romantis Untuk Kekasih


Sudah 90 bait pantun yang disajikan. Kini saatnya membuat pantun cinta romantis untuk kekasih. 

Untuk kekasih hati yang dirindu, disayang, dan dimanja. 


[91]
Sepohon kayu dimakan hama
Pohon kweni dipanjat kera
Lima tahun sudah kita bersama
Cinta ini semakin membara

[92]
Bila jauh terasa resah
Jiwa ini terasa sengsara
Sehari saja kita berpisah
Rindu ini langsung menggelora

[93]
Pagi hari minum jamu
Badan lelah mengangkut batu
Sehari jauh darimu
Hatiku rasa tak menentu

[94]
Jemur dulu baju piyama
Untuk hadiah tuan rusa
Tidur makan kita bersama
Hidup sendiri aku tak bisa

[95]
Hari baru pakai rompi
Pakai kemeja putih bersih
Dulu aku selalu bermimpi
Agar hidup bersamamu kasih

[96]
Baju rompi diberi pita
Pita dari pulau Jawa
Kini mimpi menjadi nyata
Engkau menjadi belahan jiwa

[97]
Hangat surya terasa masih
Kaki berjuntai nikmati perayaan
Genggamlah tanganku wahai kekasih
Kita susuri pantai-pantai kebahagiaan

[98]
Mata ngantuk apa obatnya
Obatnya tidur pejamkan mata
Setialah untuk selamanya
Jangan pernah khianati cinta

[99]
Bunga di taman makin berseri
Bunga merah amat disukai
Jagalah cinta yang kuberi
Jangan hati ini engkau lukai

[100]
Pandang bulan tiada jemu
Cahayanya jatuh menimpa padi
Inilah janjiku untukmu
Tetap setia apapun yang terjadi


Kumpulan Pantun Cinta Romantis Terbaru


Setelah 100 bait pantun cinta, sudah saatnya kita mencari pantun yang terbaru.

Sebenarnya 100 bait pantun di atas merupakan pantun yang baru. Aku sendiri yang membuatnya. Hehehe...

Sekarang sudah lumayan jago bikin pantun.

Itu semua karena banyak pemantun yang mengajari aku.

Kalau kamu punya pantun, bisa dikirim ke pantunseribu.

Pantunseribu itu tempatnya para pecinta pantun. Jangan sungkan-sungkan ya.


[101]
Santai santai di kursi goyang
Kursi antik dari akar
Mari tanam kasih dan sayang
Agar cinta tumbuh dan mekar

[102]
Burung nuri dalam sangkar
Cantiknya tak bisa dilupakan
Untuk apa kita bertengkar
Lebih baik saling memaafkan

[103]
Badan berbaring melepas lelah
Padahal lapar belum makan
Bila memang aku bersalah
Mohon setulus hati dimaafkan

[104]
Liat merak matapun terpana
Dialah burung paling berjaya
Maafkan diriku belum sempurna
Belum bisa membuatmu bahagia

[105]
Hujan turun beli asinan
Basah pohon serta dahan
Terimakasih tuk segala pengorbanan
Juga untuk segenap ketabahan

[106]
Marga satwa sambut perayaan
Acaranya makan-makan
Dalam setiap kebahagiaan
Senyumanmu menyempurnakan

[107]
Lebah terbang merasa sungkan
Lihat bangau mencari  ikan
Saat sengsara aku memerlukan
Senyumanmu yang meneduhkan

[108]
Kakek pandai membuat baki
Pandai memetik buah kemumu
Dari ujung rambut ke ujung kaki
Jiwa ragaku hanya untukmu

[109]
Rusa kurus sedikit makannya
Repot hidupnya banyak tamu
Walau harus ke ujung dunia
Aku tetap ikut denganmu

[110]
Burung bayan cenderawasih
Ambil sepat dari bubu
Cukup sekian terimakasih
Salam pantun dari pantunseribu


Ternyata hanya bisa 110 bait. Itupun sudah cukup banyak. Jika kamu masih merasa kurang, silakan lihat pantun lainnya setelah selesai membaca Pantun Cinta Romantis Gombal Banget ini.


Baca Juga

Related Posts