Pantun Semangat Kerja Untuk Suami >> pantunseribu

PANTUN SEMANGAT KERJA UNTUK SUAMI


LIKE dulu ya...
Kami persembahkan pantun semangat kerja untuk suami, salah satu dari pembaca pantunseribu. Sedikit yang dapat kami beri, semoga bisa mempererat tali silaturahim.

Pak tani membawa sabit
Tebas rumput cuaca hangat
Matahari telah terbit
Tanda diri harus semangat

Bersinarlah seperti surya
Berikan sinarnya ke siapa saja
Matahari telah bercahaya
Tanda kita harus bekerja

Pak tani membawa sabit Tebas rumput cuaca hangat Matahari telah terbit Tanda diri harus semangat
pantunseribu.blogspot.com











Pagi dibuka dengan sembahyang
Agar semangat hingga malam
Bekerjalah dengan tenang
Di rumah menunggu dg tentram

Insan baik gunakan akal
Jangan emosi biarkan menyusul
Berangkat dengan tawakal
Itulah bimbingan dari Rasul

Ibadah tunaikan syarat rukun
Jangan beribadah dg sembarang
Jika bekerja dengan tekun
Niscaya Allah akan sayang

Insan baik menjaga hati
Tiada satupun tersisa duri
Bekerja dengan teliti
Itulah tanda siapa diri

Berpindai cahya kunang-kunang
Berkelip-kelip dalam kegelapan
Jika pulang hatinya tenang
Bersyukur untuk segala pendapatan


BEKERJA DENGAN NIAT YANG BENAR


Hati siapa seperti raja
Hati yang tentram tidak lelah
Ayo abang rajin bekerja
Niat jangan sampai tersalah

Pulang ke rumah saat senja
Istirahat menutup kedua mata
Kita semangat dalam bekerja
Hindarkan diri dari meminta-minta

Teh hangat di atas meja
Tak usah tanya brapa harga
Kita semangat dalam bekerja
Untuk menafkahi keluarga

Pagi pergi memetik pala
Sekeranjang di atas kepala
Kita bekerja dengan rela
Mencari ridha dan pahala

Turuti nafsu membuat buta
Butanya pada isi hati
Jika akhirat tujuan kita
Dunia pasti datang melayani

Elang putih hinggap di dahan
Melihat mangsa asyik di rotan
Jika bekerja untuk megah-megahan
Artinya berjalan di jalan setan

Gadis manis matanya berbinar
Asyik dipandang tiada lelah
Jika bekerja dengan niat benar
Kita berjuang fi sabilillah



BEKERJA DENGAN TAWAKAL


Anak manis bermanja-manja
Pada ibu dan bapaknya
Kewajiban kita adalah bekerja
Setelah kerja dapat balasannya

Jalan-jalan ke kota paris
Paris terkenal menaranya
Rezeki takkan pernah habis
Walau dibagi ke seluruh manusia

Saat senja tenggelam surya
Binatang malam mulai ganas
Rezeki dicari agar hati bahagia
Bukan membuat hati panas





Baca Juga

Related Posts